Puisi Cinta Dan Airmata(MILA)

Puisi Cinta Dan Airmata(MILA)
Aku adalah Aku bukan kau dan juga bukan dia tapi Aku.

Jumat, 06 April 2012

Tak Ada Cinta Yang Lebih Baik Selain Cinta Ibu

Aku bermimpi bertemu Malaikat berpakaian putih
Tanpa ada sayap sama sekali
Ia mengajakku mengitari bumi
Dan Ku lihat disudut sana ada insan yang menangis sedih
Dihadapan raga yang terbujur kaku
Dan raga itu adalah ragaku
Dan insan itu adalah Ibuku
Ku coba raih jemari Ibu namun Aku tak mampu
Aku bagai menggenggam angin
Yang ku rasa hanya dingin
Tanpa terasa butiran-butiran kristalpun mengalir
Ia merambat di sudut mata ini dan membanjiri pipi
Ku arahkan pandangan ke Malaikat itu
Sambil berkata dalam isak tangis
Wahai Malaikat...apakah yang tengah terjadi ini??
Malaikatpun menjawab
''Lihatlah olehmu wanita itu
Sedari tadi Ku lihat ia berdo'a dan menangis
Hanya untuk membangunkan ragamu yang telah mati
Mungkinkah ada insan lain yang sanggup melalukan itu untukmu?
Selain dari Ibumu sendiri
Ia selalu berdo'a pada Yang Maha Kuasa
Agar kau diberikan hidup yang diberkahi''
Tangisku kian tumpah dan tak mampu terbendung lagi
Malaikat itupun membangunkanku
Dan berkata''kembalilah pada ragamu''
Belum saatnya kau pergi
Jangan lagi kau tangisi dan salahkan cinta
Karena cinta yang terbaik dibumi hanyalah cinta Ibumu sendiri
Sayup-sayup ku dengar suara lembut yang memanggil
Dan perlahan-lahan ku mulai buka mata ini
Ternyata suara itu suara Ibuku
Ia tersenyum ke arahku dan berkata
''Bangunlah nak dan kalahkan senyum mentari dengan senyum ikhlasmu''
Ku peluk Ibu dan Ku katakan
''Terima kasih Ibu karena mu lah duniaku jadi lebih indah.
I LoVe You Mom..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar